PEMBINAAN SAHABAT KLIK HARI KEDUA FOKUS PADA PRAKTIK IMPLEMENTASI LITERASI

Pembinaan Sahabat KLiK Hari Kedua Fokus pada Praktik Implementasi Literasi

Pembinaan Sahabat Kelas Literasi Kreatif (KLiK) yang dilaksanakan selama dua hari kemarin tuai antusias dari para partisipan. Pada hari pertama peserta dibekali materi tentang konsep kelas literasi kreatif. Sedangkan pada hari kedua peserta dibekali materi tentang implementasi penyusunan aktivitas literasi. Pada materi di hari kedua, Sahabat KLiK secara langsung diberikan contoh implementasi literasi dengan menggunakan demonstrasi. Sehingga peserta juga dapat memperagakan langsung metode sederhana yang diberikan.

Selain memberikan contoh praktik demonstrasi aktivitas literasi sederhana. Nurul Aeni, narasumber kegiatan siang ini, juga menjelaskan tentang gambaran umum modul yang telah disusun oleh tim Sekolah Literasi Indonesia (SLI). Melalui modul tersebut, harapannya Sahabat KLiK memiliki referensi dan pedoman khusus dalam menyusun dan melaksanakan aktivitas literasi yang menyenangkan dan bermakna.

“Semangat menerapkan tahapan LiTeRaSi dengan mengikuti panduan yang ada dalam modul dan lembar kerja. Hadirkan setiap tahapan LiTeRaSi dalam aktivitas, percobaan, atau karya yang akan dilakukan dengan anak atau siswa,” ucap Nurul Aeni pasca menyampaikan detail materinya.

Salah satu peserta yang mengikuti kelas pembinaan secara aktif selama dua hari merasa terkesan dan bersyukur terlibat di program KLiK ini. “Saya sangat senang karena mendapatkan kesempatan terlibat menjadi Sahabat KLiK, sehingga saya mendapat wawasan dan ilmu yang beragam terkait literasi. Tak hanya itu, saya juga menyadari ternyata ada banyak sekali orang yang memiliki visi yang sama dalam menggerakkan pengembangan literasi dan tata cara berliterasi dengan anak-anak,” ungkap Rengga Mahendra partisipan penggerak komunitas literasi asal Riau.

Rengga juga berharap pasca mengikuti pelatihan yang diselenggarakan SLI selama dua hari tersebut, ia mampu mendirikan Taman Bacaan Masyarakat di lingkungan tempat ia tinggal saat ini dengan berbekal niat dan ilmu yang ia peroleh dari kelas pembinaan Sahabat KLiK.

Sahabat KLiK tak hanya dibekali materi selama dua hari. Setelah proses pembinaan dilaksanakan, Sahabat KLiK juga diajak untuk mengimplementasikan praktik literasi sesuai dengan metode dan tahapan literasi yang diberikan. Selanjutnya Sahabat KLiK secara mandiri akan menyusun aktivitas modul versi mereka masing-masing yang nantinya akan mereka unggah sebagai bukti penugasan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

POST LAINNYA