Sekolah Literasi Indonesia dan Atlaz Gelar Webinar Literasi Keuangan, Kesehatan, dan Lingkungan untuk Guru
Berdasarkan hasil dari PISA terbaru tahun 2022 yang menunjukkan bahwa meski peringkat PISA Indonesia meningkat, namun skor literasi dan numerasi siswa Indonesia masih jauh dari memuaskan, Atlaz dan Sekolah Literasi Indonesia berkomitmen untuk ikut serta dalam proses penguatan literasi di Indonesia. Hal ini sesuai pula dengan arahan dari Menteri Pendidikan, Nadiem Makarim, yang memberikan urgensi pada penguatan literasi dalam tiga aspek; keuangan, kesehatan, dan perubahan iklim.
Sebagai wujud komitmen Atlaz dan Sekolah Literasi Indonesia maka tercetuslah rencana untuk memberikan webinar mengenai literasi keuangan, kesehatan, dan perubahan iklim dan aplikasikannya di dalam ruang kelas. Tujuan diselenggarakannya webinar kolaborasi Atlaz dan Sekolah Literasi Indonesia ini adalah, meningkatkan kesadaran literasi guru dalam tiga aspek: keuangan, kesehatan, dan perubahan iklim, mendorong inovasi dalam pembelajaran mengenai literasi yang akan dirancang oleh guru, memperluas partisipasi komunitas sekolah untuk terlibat dalam proses peningkatan dan penguatan kemampuan literasi siswa.
Webinar ini diselenggarakan selama 3 pertemuan, yakni 15 Februari 2024 dengan tema Literasi Keuangan yang difasilitasi oleh Nurvitriafi Nuriman dan diikuti oleh 300an peserta, 22 Februari 2024 dengan tema Literasi Kesehatan difasilitasi oleh Rusda Kuddah dan diikuti oleh 98 peserta, dan 29 Februari 2024 dengan teman Literasi Lingkungan difasilitasi oleh Aang Hudaya yang diikuti oleh 150an peserta.
Tak hanya memberikan pembelajaran kepada partisipan, namun juga diberikan penugasan berupa implementasi atau praktik ilmu yang didapatkan sebagai bentuk pendalaman materi, sehingga guru-guru bisa memahami sepenuhnya tentang webinar literasi yang diperoleh.